Subuh tadi saat pengen menulis postingan baru dan pengen memperbaiki beberapa postingan ternyata, saat melakukan proses tersebut terhenti dan saya tidak dapat mengakses blog saya. Dan saat saya coba akses lagi ternyata
blog saya dinyatakan telah di
hapus atau di
nonaktifkan. Akhirnya, saya tidak percaya akan kejadian tersebut, saya cek lagi dengan login email dan memang akun saya terhapus semua.
 |
"Maaf Akun Anda Telah Dinonaktifkan" |
Kepanikan sempat terjadi dan saya putuskan untuk masuk ke bagian Help untuk layanan
Blogger. Lalu saya mencoba untuk membaca langkah-langkahnya dan akhirnya pada isian yang menjelaskan alasan kita untuk pengembalian
blog dan akun saya. Dan alasan yang diberi harus pake bahasa Inggris, setelah itu muncul formulir yang kita isi mulai dari link
blog, email, dan alasan kenapa ingin akun dan
blog itu dikembalikan.
Isi juga pada
https://spreadsheets.google.com/viewform?key=pZHHZdeYKeHjcTRpnBYV0Qw&email=true bahwa link blog kita tidak menyepam.
 |
Spam Appeals |
Nah, dan di grup Facebook
Blogger Banua ternyata ada yang memberitahu bahwa
blog saya bisa diakses lagi. Alhamdulillah, makasih ya Allah, bisa nge
blog lagi. Dan saat saya pulang kerumah ngecek email ternyata ada email dari
The Google Team, dan email itu saya lihat waktu terimanya 20 jam yang lalu. Makasih Google atas kerjasamanya.
5 Comment
Author
Iqbal Alghifari
BLOGGER DARI KALIMANTAN SELATAN